INFORMASI PPDB SMA UNGGUL NEGERI 4 LAHAT 2014/2015

( Update: Rabu, 12 Maret 2014)

CALL CENTER: 0731-326660 / 326662

FB SMA Unggul Negeri 4 Lahat | TWITTER @sman4lahat

——————————————————————————-

PENGUMUMAN JALUR TANPA TES PPDB SMA UNGGUL NEGERI 4 LAHAT TP 2014/2015

PENGUMUMAN DAFTAR PESERTA PPDB YANG DINYATAKAN LULUS ADMINISTRASI DAN BERHAK MENGIKUTI TES TERTULIS

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI JALUR TES TERTULIS PPDB SMA UNGGUL NEGERI 4 LAHAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015

PENGUMUMAN PANGGILAN CADANGAN YANG DITERIMA

[gview file=”https://sman4lahat.sch.id/wp-content/uploads/2014/01/pengumuman-pemanggilan-cadangan.pdf” profile=”null” width=”100%” save=”1″]

– – –

INFO DAFTAR ULANG, SYARAT, DAN LAIN-LAIN, BACA DIBAWAH INI

Down_arrow_red

diagram-ppdb

Bagi peserta tes yang dinyatakan lulus tes tertulis wajib : ———> (POIN 5)

a.  Mengikuti wawancara dengan didampingi orang tua/wali. Materi wawancara : Penelusuran Bakat dan Minat (Siswa boleh membawa properti seperti alat musik, dll sesuai dengan bakat ataupun minat siswa masing-masing) dan Penjurusan IPA/IPS.

b.   Pada saat wawancara, siswa diwajibkan untuk mengumpulkan berkas pendaftaran ulang dengan lengkap.

Syarat  wawancara, formulir biodata siswa dan surat pernyataan kesanggupan menaati segala ketentuan yang berlaku di SMA Unggul Negeri 4 Lahat dapat langsung didownload dibawah ini

(DOWNLOAD FORMAT BIODATA & SURAT PERNYATAAN revisi) 

c.  Pengukuran seragam sekolah akan dilaksanakan langsung setelah wawancara orang tua dan siswa

Pelaksanaan Poin di atas akan dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 15 dan 16 Maret 2014. Pukul 08.00 s.d. 15.30 WIB.

Bagi siswa yang dinyatakan lulus tetapi tidak mengikuti dan melengkapi persyaratan poin di atas dinyatakan mengundurkan diri.

———————————————————————————————————————————————-

————————————————————————————————————————-

Mempedomani Surat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lahat No: 800/35/ SMP-Dikmen / Pendik / 2014 tanggal 6 Januari 2014, Perihal: Sosialisasi dan Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2014/2015 SMA Unggul Negeri 4 Lahat, kami beritahukan bahwa SMA Unggul Negeri 4 Lahat akan melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru tahun Pelajaran 2014/2015 dengan Prosedur sebagai berikut :

A.    Melalui jalur penelusuran kemampuan prestasi akademik dan non akademik

Jalur ini bertujuan memberikan kesempatan kepada siswa yang berasal dari SMP / MTs Wilayah Kabupaten Lahat, yang mempunyai kecerdasan, bakat (di bidang olahraga, seni budaya dan agama), dan prestasi lain  di atas rata – rata.

Siswa yang diterima melalui jalur ini harus memenuhi syarat dan ketentuan sebagai berikut :

  1. Menduduki peringkat 1, 2 Umum Sekolah di kelas VII, VIII dan IX  dibuktikan dengan surat keterangan yang menunjukkan prestasi akademik dari kepala sekolah sebanyak 1 (satu) lembar.
  2. Menyerahkan fotokopi rapor kelas VII, VIII dan kelas IX semester 1 yang telah dilegalisasi kepala sekolah masing-masing sebanyak 1 (satu) rangkap.
  3. Menyerahkan piagam prestasi akademik dan non akademik.
  4. Penyerahan berkas pendaftaran mulai tanggal  3 Februari s.d 15 Februari  2014 pada jam kerja.
  5. Pengumuman hasil seleksi berkas administrasi pada tanggal 20 Februari 2014,   dapat dilihat di papan pengumuman SMA Unggul Negeri 4 Lahat dan  Website: https://sman4lahat.sch.id.
  6. Wawancara bagi yang memenuhi persyaratan administrasi tanggal 4 Maret 2014

 

B.    Melalui jalur tes tertulis 

(JALUR INI BERLAKU UNTUK SISWA YANG BERASAL DARI SMP / MTs DI KABUPATEN LAHAT MAUPUN DARI LUAR KABUPATEN LAHAT)

Dengan persyaratan:

1.     Pendaftaran tes tertulis tanggal 10 Februari 2014 s.d 1 Maret 2014 bisa secara langsung atau (kolektif) dikoordinir melalui sekolah masing-masing.

2.     Syarat-syarat pendaftaran :

a.   Rata-rata nilai raport kelas VII Semester 1, sampai dengan Kelas IX Semester 1 untuk mata pelajaran Matematika, IPA, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia minimal      72,00 (Tujuh Puluh Dua Koma Nol Nol). Berikut contoh :

1.   Nama : Amara Dewi Fransisca

No

Mata Pelajaran

Kelas/ Semester

 

Rata-rata

 

Ket

VII/1

VII/2

VIII/1

VIII/2

IX/1

Jumlah

1

Matematika

70

74

78

70

78

370

74,00

Diterima

2

IPA

60

72

65

80

85

362

72,40

3

B. Inggris

70

75

78

70

78

371

74,20

4

B. Indonesia

70

70

80

75

85

380

76,00

 

      2.   Nama : Akbari Gumay Saputra

No

Mata Pelajaran

Kelas/ Semester

 

Rata-rata

 

Ket

VII/1

VII/2

VIII/1

VIII/2

IX/1

Jumlah

1

Matematika

65

70

70

70

72

347

69,40

Tidak diterima

2

IPA

75

70

65

85

80

375

75,00

3

B. Inggris

68

70

70

75

80

363

72,60

4

B. Indonesia

65

72

70

75

80

362

72,40

 

b.   Bagi sekolah-sekolah yang memiliki kelas unggulan, siswa yang berada di kelas unggulan  diperbolehkan mengikuti seleksi tes tertulis tanpa melihat nilai rata-rata raport seperti pada point (a) di atas dengan melampirkan surat keterangan dari kepala sekolah.

c.   Menyerahkan fotokopi rapor kelas VII, VIII dan kelas IX semester 1 yang telah dilegalisasi kepala sekolah masing-masing sebanyak 1 ( satu ) rangkap.

d.   Menyerahkan piagam prestasi dan sertifikat kursus Bahasa Inggris (jika ada).

e.   Surat pengantar dari Kepala Sekolah jika pendaftarannya dikoordinir oleh sekolah.

f.    Pengumuman hasil seleksi berkas administrasi pada tanggal 4 Maret 2014.

3.     Pelaksanaan  tes tertulis hari Minggu tanggal  9 Maret  2014

a.   Mata pelajaran yang diujikan meliputi : Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA.

b.   Pengambilan nomor tes hari Sabtu tanggal 8 Maret 2014 pada jam kerja di kantor SMA Unggul Negeri 4 Lahat (dari pukul 08.00 s.d 15.00 WIB).

c.   Lembar Jawaban Tes menggunakan LJK.

d.   Sistem Penilaian berdasarkan perolehan jumlah nilai seluruh mata pelajaran yang diujikan dengan menggunakan scanner LJK

e.    Jadwal pelaksanaan tes :

Waktu

Jam Ke:

Mata Pelajaran

Keterangan

Minggu , 9 Maret 2014

07.00 – 07.45 WIB

 

07.45 – 10. 15 WIB

I

 Penjelasan Teknis  a.  Matematika b. Bahasa Indonesia

 

Panitia

 

40 Soal

20 soal

 

10.15 – 10.45 WIB

ISTIRAHAT

 

10.45 – 13.00 WIB

II

    a.  Bahasa Inggris     b.  IPA

30 Soal

30 Soal

4.   Pengumuman hasil tes tertulis 9 Maret 2014 pukul 16.30 WIB dapat dilihat di papan  pengumuman SMA Unggul Negeri 4 Lahat dan Website : https://sman4lahat.sch.id

5.  Siswa yang lulus seleksi tetapi tidak lulus Ujian Nasional tahun 2013/2014 dinyatakan gugur menjadi calon siswa SMA Unggul Negeri 4 Lahat.

 

Demikian pemberitahuan kami. Atas perhatiannya  kami ucapkan sampaikan terima kasih.

 

Kepala SMA Unggul Negeri 4 Lahat,

Drs. Syamsul Hadi

NIP 195812251983121001